Sate Manis Ungaran |
Biasanya para ibu yang suka eksplorasi memasak suka penasaran. Kok rasanya manis pakai apa ya? Bumbu dan resep Sate Manis Ungaran ini komposisi nya apa?
Kok dagingnya lembut dan lunak ya?
Nah berikut kami ulas kali ini Resep Sate Sapi Manis Ungaran
Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
500 gram daging sapi has dalam, dipotong kotak
200 ml kecap manis
3 sendok makan minyak goreng
Bumbu Halus:
5 gram asam jawa
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 cm lengkuas
1/2 sendok teh jintan
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica
50 gram gula merah, disisir halus
1 sendok makan ketumbar
Cara Pengolahan :
Aduk rata daging, bumbu halus, kecap manis, dan minyak goreng. Diamkan 2 jam.
Tusuk-tusuk di tusuk sate.
Bakar sambil dioles sisa bumbu sampai matang.
Untuk 17 tusuk
0 komentar